vissaventure.com

Lowongan Kerja Bandung PT Daikin Airconditioning Indonesia Tawarkan Posisi Project Sales - News

Lowongan Kerja Bandung dari PT Daikin Airconditioning Indonesia saat ini membuka sebuah peluang yang ditawarkan untuk mengisi Project Sales  (LookStudio via Freepik)

– Info Lowongan Kerja Bandung terbaru bulan Agustus 2024 saat ini datang dari PT Daikin Airconditioning Indonesia untuk kamu lulusan D3 atau S1.

PT Daikin Airconditioning Indonesia didirikan pada bulan Juni 2012 dan menjadi bagian dari Daikin Global untuk menyediakan produk-produk berkualitas dunia dan melayani pasar Indonesia dengan beragam kebutuhan pelanggan.

PT Daikin Airconditioning Indonesia adalah anak perusahaan dari DAIKIN Industries Ltd. sebagai satu-satunya spesialis airconditioning Jepang.

Sejak tahun 2012 PT Daikin Airconditioning Indonesia terus berkembang dengan tujuan untuk menjadi pioner dalam bidang industri AC, dan secara resmi menjadi bagian dari Grup Daikin.

PT Daikin Airconditioning Indonesia juga diketahui sebagai salah satu perusahaan terkemuka dalam bidang industri AC.

Saat ini PT Daikin Airconditioning Indonesia memiliki jaringan distribusi 14 cabang di kota Tangerang, Bekasi, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, Makassar, Palembang, Pekanbaru, Medan, Manado, Batam, lebih dari 1,200 dealer dan lebih dari 500 titik service di Indonesia.

Untuk mengelola layanan purna jual dan pertanyaan terkait produk di Indonesia, PT Daikin Airconditioning Indonesia telah mengintegrasikan pusat layanan pelanggan.

PT Daikin Airconditioning Indonesia Head Quarter yang beralamat di Jalan Jendral Sudirman Kav. 5-6, Karet Tengsin, Tanah Abang, Jakarta Pusat – 10220

Dan saat ini PT Daikin Airconditioning Indonesia melalui program rekrutmennya sedang membuka berbagai posisi Lowongan Kerja Bandung​​ untuk mencari calon tenaga kerja yang siap diterjunkan ke setiap lini atau divisi kerja dalam perusahaan yang sedang membutuhkannya saat ini dengan kriteria akademik lulusan D3 atau S1.

Adapun Lowongan Kerja Bandung dari PT Daikin Airconditioning Indonesia saat ini membuka sebuah peluang yang ditawarkan untuk mengisi Project Sales dengan kualifikasi sebagai berikut.

Baca Juga: Lowongan Kerja Bagian Welding PT Summit Adyawinsa Indonesia Butuhkan Skill Kamu Nih Urbaners

Kualifikasi Project Sales

  • Kandidat setidaknya harus memiliki pendidikan minimal lulusan D3 atau S1 yang memiliki gelar Diploma maupun Sarjana Teknik (Pendinginan, Listrik, Mekanik) dari Universitas terkemuka
  • Memiliki nilai IPK atau Indeks Prestasi Kumulatif minimal 3.00 dari skala 4.00 dari Universitas terkemuka
  • Memiliki pengalaman kerja setidaknya minimal 2 tahun pada posisi yang sama atau sebagai Project Sales di industri kontraktor
  • Memiliki kemampuan dalam menggunakan perangkat komputer dan mampu mengoperasikan Microsoft Office terutama Microsoft Excel yang berbasis pengolahan data dan autoCAD
  • Pribadi yang pekerja keras, mampu melakukan banyak tugas dan memprioritaskan tugas dengan tenggat waktu yang ketat
  • Memiliki kemampuan dalam mengendarai mobil, serta memiliki SIM (Surat Ijin Mengemudi) yang masih berlaku dan aktif
  • Memiliki keterampilan analitis, pemecahan masalah yang baik serta berorientasi pada detail terutama pada proyek yang sedang dijalankan
  • Memiliki kendaraan sendiri
  • Memiliki keterampilan presentasi, interpersonal yang kuat dengan kemampuan untuk berkomunikasi secara efektif pada seluruh tingkat level perusahaan
  • Fasih dalam berkomunikasi menggunakan bahasa Inggris dengan baik dan benar secara lisan maupun tulisan
  • Bersedia ditempatkan di PT Daikin Airconditioning Indonesia Bandung


Jika kamu seorang lulusan D3 atau S1 yang berminat dan memiliki kualifikasi yang dibutuhkan pada Lowongan Kerja Bandung PT Daikin Airconditioning Indonesia untuk posisi Project Sales tersebut diatas.

Baca Juga: Lowongan Kerja Cikarang PT Shinto Kogyo Indonesia Butuh Tenaga Lulusan S1 Secepatnya

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat