– Info Lowongan Kerja Karawang terbaru bulan Oktober 2024 saat ini datang dari PT Tsubaki Indonesia Manufacturing untuk kamu lulusan SMA sederajat.
PT Tsubaki Indonesia Manufacturing tepatnya berlokasi di Kawasan Karawang International Industrial City (KIIC), Jalan Harapan VIII Lot LL-13 Desa Parungmulya, Kecamatan Ciampel Kabupaten Karawang.
PT Tsubaki Indonesia Manufacturing adalah produsen terkemuka dari berbagai komponen dan peralatan daya transmisi pada penggunaan di industri.
Produk utama PT Tsubaki Indonesia Manufacturing adalah rantai penggerak pada industri, kupingan rantai, dan rantai conveyor ukuran besar. Produk terkait seperti cam clutch, sprocket, konektor poros (shaft coupling), perangkat keselamatan pada conveyor, belt & pulley sebagai pelengkap sistem.
Pada tahun 2013, PT Tsubaki Indonesia Manufacturing didirikan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan akan sistem Material Handling.
PT Tsubaki Indonesia Manufacturing berlokasi di KIIC, area Karawang, dan lini produk utamanya adalah menyediakan sistem untuk otomotif, logistik, F&B, dan pabrikan lainnya.
PT Tsubaki Indonesia Manufacturing menawarkan berbagai layanan dukungan yang akan memperpanjang umur dan meningkatkan efisiensi komponen di lingkungan industri apa pun.
Dan saat ini PT Tsubaki Indonesia Manufacturing melalui program rekrutmennya sedang membuka Lowongan Kerja Karawang untuk mencari calon tenaga kerja yang siap diterjunkan ke setiap lini atau divisi kerja dalam perusahaan yang sedang membutuhkannya saat ini dengan kriteria akademik lulusan SMA sederajat.
Adapun Lowongan Kerja Karawang PT Tsubaki Indonesia Manufacturing saat ini membuka sebuah peluang kerja yang ditawarkan untuk posisi QA Fabrication dengan kualifikasi sebagai berikut.
Baca Juga: Lowongan Kerja Karawang PT F Tech Indonesia Buka Posisi Maintenance Kuy Cek Kualifikasinya
Kualifikasi QA Fabrication (Staff Level)
- Kandidat setidaknya harus memiliki pendidikan minimal lulusan SMA sederajat atau SMK semua jurusan
- Memiliki pengalaman setidaknya minimal 1 tahun sebagai QA Fabrication diperusahaan Jepang akan lenih menguntungkan
- Memiliki pemahaman yang mendalam dalam proses fabrikasi (pemesinan, pengelasan, pengecatan, perakitan) dan alat ukur
- Memiliki kemampuan dalam menggunakan perangkat komputer dan mampu mengoperasikan Microsoft Office terutama Microsoft Excel yang berbasis pengolahan data dan angka
- Fasih dalam berkomunikasi dengan menggunakan bahasa Inggris atau Jepang, baik secara lisan maupun tulisan
- Memiliki pemahaman yang baik mengenai beberapa metode pemecahan masalah dalam Proses QA seperti QC 7 tool, Plan Do Check Act (PDCA), dan Inspeksi
- Memiliki kemampuan dalam melakukan inspeksi untuk proses fabrikasi dan menganalisanya jika terdapat sebuah masalah
- Memiliki kemampuan dalam membaca Gambar Pabrikasi 2D atau Gambar Mekanik
- Dapat bergabung secepatnya dengan PT Tsubaki Indonesia Manufacturing
- Bersedia bekerja di PT Tsubaki Indonesia Manufacturing Plant Karawang
Jika kamu seorang lulusan SMA sederajat yang berminat dan memiliki kualifikasi yang dibutuhkan pada Lowongan Kerja Karawang PT Tsubaki Indonesia Manufacturing untuk posisi QA Fabrication diatas, silahkan kirimkan CV terbaru beserta dokumen pendukung lainnya melalui alamat email recruitment@tsubakimoto.co.id secepatnya.
Dan jangan lupa untuk menuliskan kode posisi QA Fabrication dengan menggunakan format penulisan QC STAFF_Nama pada kolom subjek email.