vissaventure.com

Maulid Tingkat Desa di Muktijaya: Ajak Warga Selalu Teladani Sosok Agung Nabi Muhammad - News

Mubalig acara Maulid Tingkat Desa Muktijaya, Ustadz Rizqi Nur Fajar, Kamis, 7 November 2024.

- Pemerintah Desa Muktijaya, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, menggelar Maulid Nabi, Kamis, 7 November 2024.

Acara berlangsung di halaman kantor Desa Muktijaya. Sejak pagi, jemaah yang didominasi kaum hawa memadati lokasi acara.

Mubaligh pada kegiatan ini adalah Ustadz Rizqi Nur Fajar yang dikenal dengan sapaan Aa Anom. Sementara tim hadroh dari Mushola Al Ikhlas.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Desa Muktijaya Runi Nuraeni mengajak warga untuk terus meneladani Nabi Muhammad SAW.

Baca Juga: Program Ketahanan Pangan Desa Muktijaya Bermanfaat untuk Warga

"Dengan Maulid ini merupakan salah satu kecintaan kita terhadap Rasulullah. Dan kita harus meneladani akhlak nabi dan juga menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari," ucap dia.

Kegiatan berlangsung secara sederhana, akan tetapi tidak mengurani kekhidmatannya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat