-Kekuatan gabungan partai politik pendukung pasangan bakal calon BN Holik Qodratullah - Faizal Hafan terus bertambah di Pilkada Bekasi. Kini Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Nasdem telah resmi mengeluarkan surat rekomendasi.
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan menyerahkan surat keputusan B1KWK, Jumat, 23 Agustus 2024. Zulkifli Hasan mempercayai calon usungan Prabowo Subianto di Pilkada Bekasi .
Selang dua hari, partai besutan Surya Paloh juga memberikan surat keputusan B1KWK. Surat itu diserahkan Ketua DPW Nasdem Jabar Saan Mustopa didampingi jajaran pengurus Nasdem Kabupaten Bekasi kepada BN Holik-Faizal.
"Iya betul, telah menyerahkan B1.KWK rekomendasi calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi,"kata Sekretaris DPD Partai Nasdem Kabupaten Bekasi, Jajang Wahyudin.
Artinya, sudah empat partai yang secara resmi mengusung BN Holik Qodratullah - Faizal Hafan Farid yakni Partai Gerindra, PKS, PAN dan Nasdem.
BN Holik Qodratullah kepada beberapa waktu lalu mengatakan setelah dukungan partai politik rampung, ia bersama koalisi partai akan segera melakukan deklarasi.***