vissaventure.com

Klarifikasi Sherine Abdel Wahab usai Namanya Masuk List Boikot Artis 2024 karena Diisukan Pro Israel - News

Tampilan Sherine Abdel Manaf dalam lagu Hobbo Gana berikan klarifikasi terkait isu Pro Israel hingga masuk list boikot artis 2024 (tangkaplayar channel Sherine/ youtube.com)

- Sempat membuat kecewa penikmat lagu lagu Arab, Sherine Abdel Wahab memberikan klarifikasi terkait dirinya.

Diisukan pro Israel, sempat beredar nama Sherine Abdel Wahab dalam daftar list boikot artis 2024.

Gerakan boikot artis dunia pro Israel juga membidik penyanyi penyanyi yang membawakan lagu lagu Arab.

Sherine Abdel Wahab penyanyi wanita bersuara emas asal Mesir masuk dalam list boikot artis 2024 yang sedang gencar.

Isu tersebut muncul karena Sherine diduga menerima undangan bernyanyi dari orang Yahudi Arab yang berada di Israel.

Belum lagi Sherine Abdel Wahab dinilai tidak peduli dengan kejadian yang menimpa warga Gaza Palestina.

Namun pihak Sherine secara langsung memberikan klarifikasi terkait isu dirinya disebut pro Israel.

Baca Juga: Ramai Seruan Blockout 2024 di Media Sosial Kado Met Gala 2024, Artis Indonesia Kena Getahnya

Sherine telah lama menegaskan dirinya tidak pernah bernyanyi untuk orang Yahudi Arab di Israel sejak 1948.

Terlebih bila dirinya harus pergi ke Israel yang berarti penyanyi lagu 'Ala Bali' harus memiliki visa negara zionis itu.

Dengan alasan dan kondisi apapun degan tegas Sherine tidak akan pergi ke Israel tertulis di media massa Arab terbitan 2009 silam.

"Saya senang bernyanyi untuk orang Arab manapun tapi tidak di Israel karena itu mengharuskan saya mendapatkan Visa Israel" ungkap Sherine.

"Dan saya tidak akan bernyanyi untuk orang Yahudi dari Arab tahun 1948!!!!" lanjutnya dikutip dari alwatanvoice/arabic/news/2009.

Bahkan Sherine membatalkan 2 konsernya pada 2023 sebagai bentuk solidaritas terhadap Gaza Palestina.

Media massa Mesir memberi judul tulisan Sherine Abdel Manaf: tidak bisa bekerja mengadakan konser dalam keadaan Palestina seperti ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat